13 October 2013

Universal Studio Singapore : Revenge of the Mummy


Dari areal Far Far Away, kami langsung menuju ke Areal Mesir Kuno. Sebetulnya ada satu areal diantaranya, tapi karena sedang menampilkan tema Halloween, kami tidak berani mengunjunginya :)


Kalau dipikir-pikir, areal Ancient Egypt ini tampak megah. Patung-patung dan bangunan-bangunan yang ada di sini tampak megah. Di areal ini ada dua wahana yang sangat bertolak belakang Yang pertama kami kunjungi adalah wahana yang tampak seram "Revenge of the Mummy".


Ada aja ulah turis, salah satunya pasangan pengunjung ini, nekat foto gendong-gendongan.  Sebelum sang wanita berhasil naik di pundak sang pria, dia sempat terjatuh waktu mencobanya, mungkin karena terlalu buru-buru. Tapi tetap saja mereka cuek.


Waktu pertama masuk ke wahana ini, aku pikir ini gak beda seperti Madagascar, cuma menampilkan cerita tentang film Mummy yang agak seram. Makanya aku sempat heran kok gak boleh bawa tas dan gak boleh merekam. Eh, ternyata ini adalah roller coaster di dalam ruangan gelap.

Aku benar-benar terkejut waktu berada di wahana ini. Awalnya masih santai waktu mendengar sound effect dan tata cahaya yang agak seram. Eh, mendadak kereta yang kami naiki langsung bergerak cepat dan meluncur layaknya roller coaster, hanya saja karena gelap, kami tidak bisa melihat arah pergerakan kereta. Yang lebih mengejutkan, ada bagian disaat kereta mendadak berhenti dan mundur, dan langsung bergerak berputar masih dalam posisi mundur. Wah, baru kali ini aku merasakan roller coaster mundur :)


Tapi harus aku akui, wahana ini sangat menyenangkan meskipun mengejutkan. Pantas saja setiap pengunjung dilarang membawa tas. Untunglah sudah disediakan loker bagi setiap pengunjung, dan satu jam pertama loker itu gratis.


Ada dua kru yang menampilkan tokoh anubis, prajurit berkepala anjing, yang berwajah garang dan ganas.


Selain itu rupanya ada juga kru yang memerankan bangsawan Mesir Kuno, atau mungkin memerankan Firaun. Meskipun berwajah dingin, tapi mereka tidak segalak anubis :)

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...