30 November 2007

My First Digital Cam



Wuih ... akhirnya kesampaian juga punya kamera sendiri ... yah, meskipun masih utang :D
Yang beli Yohan di Mangga Dua (atau glodok ya :-?). Bukan yang terbaik, tapi tetap aja sudah cukup bagus: 7.1Megapixels dan 10X optical zoom (ini yang penting).
Ujicobanya buat motret di kawinannya Yohan.

26 November 2007

DartGame



Mainan baru yang dibawa Dedy, lumayan buat ngisi waktu saat stress, sekaligus olahraga dikit-dikit...

23 November 2007

Trapped in bus



Seekor kupu-kupu terjebak dalam bus Cikarang-Jakarta. Berkali-kali dia berusaha keluar, sayangnya selalu membentur kaca...

18 November 2007

Weird Capitalize Words



Aku jarang memperhatikan tulisan di amplop pengamen-pengamen kecil, karena biasanya isinya itu2 aja (minta bantuan buat biaya sekolah, dsb). Tapi yang satu ini cukup menarik, salah satunay karena beberapa bentuk huruf yang agak "gak biasa".

Aku perhatikan anak ini mencoba menulis dengan huruf kapital di tiap kata. Yang agak aneh adalah huruf-huruf capital yang digunakan seperti a, b, t dan k. Kok rasanya dia tetap menggunakan huruf kecil, hanya saja hurufnya dipanjangin setinggi huruf besar lainnya. Apa ini kesalahan anak itu? Atau jangan-jangan disekolah diajarin seperti itu? .. Agak prihatin juga :(

Gajahmada



Patung gajahmada yang berdiri tegak di depan kantor Mabes Polri. Kenapa Gajahmada nampang di Mabes? Aku baru ingat kalau Gajahmada adalah pemimpin pasukan bhayangkara, pasukan elit pelindung raja di jaman Majapahit, dan nama pasukan ini juga menjadi "alias" dari kepolisian.

17 November 2007

Sneak out



Seekor kucing mencoba menerobos pagar yang dipenuhi pohon perdu, dari sebuah pekarangan masjid. Dengan badan agak gemuk, kucing ini nampak kesulitan dan butuh waktu hampir semenit (makanya sempat kepotret) buat "meloloskan" diri.

13 November 2007

Lunch together

Makan siang bareng di Asem-asem



... kuca (Lia), Exa dan Dian ....



... Ana dan Dewa ...



... dan ini Pii dengan lirikan khas-nya (khas kalau tahu ada yang motret)

11 November 2007

Hmmmmmm.



Lagi gokil+narsis abissss...
(Tenang aja, ini habis mandi, jadi masih wangi )

At Ancol Bay



Sore ini diundang ikut rapat acara kawinan Yohan yang bakal diadakan di Ancol. Dari lokasi resepsi, tampak Dufan, dan muara sungai yang penuh dengan kapal-kapan seperti itu (gak tahu jenis kapal apa, wong anak gunung)

Waiting



Entah apa yang ditunggu pemuda itu pagi-pagi, dengan wajah tertunduk, terdiam, tampaknya dah cukup lama.
Sementara di seberang sana, angkot menunggu hendak mengantarku jalan-jalan hari ini :)

05 November 2007

Young Keroncong-ers Meeting :)



Pertama kalinya aku masuk stasion TV, yah meskipun cuma TVRI :)
Ini studio 7, tempat dilangsungkannya acara Gebyar Keroncong tiap senin malam. Kebetulan aku datang terlalu awal, masih sepi.



Malam ini dijadwalkan adanya Kopdar milis Keroncong, yang notabene anggotanya masih muda-muda (kan jarang orangtua yang melek internet/milis). Tujuannya, selain nonton Gebyar Keroncong bareng, juga untuk membicarakan tindakan nyata agar Keroncong tidak tenggelam.



Mas Adi, dedengkot milis keroncong ini, mengatakan bahwa kami ingin menghilangkan istilah atau sindrom yang menyatakan bahwa keroncong identik dengan orangtua. Keroncong sebagai budaya bangsa harus dilestarikan, dan tanggung jawab itu ada di generasi muda.



Sebagian besar anggota milis keroncong adalah praktisi keroncong -- pemain keroncong dan penyanyi keroncong. Gadis paling kiri itu katanya pernah jadi juara 3 Bintang Radio-Televisi Se-Jabar. Aku sendiri, dan beberapa orang lain, cuma menjadi penggemar keroncong, yang berharap keroncong tidak punah.



Nah, yang lagi nulis-nulis itu wartawan Kompas yang "dipaksa" buat gabung milis, dan meliput acara ini :). Diharapkan, dengan dimuatnya kegiatan keroncong, terutama di dunia maya oleh kaum muda ini, milis bisa makin rame, dan gerakan menggalakkan kembali keroncong makin banyak pendukungnya.



HOreeee .. bisa motret Dian Pisesa :D
Malam ini dia nyanyiin "Tak Ingin Sendiri" dengan nuansa keroncong, bagus banget, suaranya masih merdu. Waktu di studio sih gak berani motret-motret, padahal dekat dengan panggung, soalnya di luar ada larangan memotret dalam studio :(



Waktunya pulang......
Meski cuma bentar, tapi diharapkan ini jadi awal suatu perjuangan panjang. Beberapa agenda yang direncanakan adalah membuat buletin Keroncong, buat kaos keroncong, dan Kopdar berikutnya.
BTW, bagi yang tertarik ikutan milis, bisa gabung ke keroncong@yahoogroups.com, gratissss

Updated:
Tanggal 18 Nov, kompas memuat komunitas dan pertemuan ini ... heheheh .., termasuk menampilkan foto waktu di studio7 (maakkk, nongol ning Kompas kie..[narsis mode = On])

http://kompas.com/kompas-cetak/0711/18/keluarga/3998117.htm

03 November 2007

November Rain



Menikmati hujan di bulan November, di kota Bandung yang masih cukup dingin, apalagi waktu hujan.
PS: lokasi di depan Fakultas Teknologi Industri (FTI) - ITB

Career Days @ ITB



Hari ini jalan-jalan di Bandung, kebetulan di ITB lagi ada pameran lowongan kerja (career days), dengan dukungan dari puluhan perusahaan besar Nasional maupun Internasional. Yah, meski gak ada niat buat nyari kerja, itung-itung nostalgia di kampus tercinta :)



Tampak sepasang muda-mudi, mungkin masih mahasiswa, sedang asik sepayung berdua, melintasi gerbang utama kampus ditengah hujan rintik-rintik. Di belakangnya nampak maskot Titian Karir Terpadu. Pameran karir ini sudah berlangsung sejak tanggal 1 dan berakhir tanggal 4 besok.



Suasana di luar aula barat, tempat pameran diselenggarakan. Di luar aula ditempel berbagai informasi lowongan kerja sehingga tampak dipadati para pencari kerja. Selain itu, staf dari masing-masing perusahaan peserta juga cukup aktif membagikan selebaran lowongan kerja di tempat mereka.



Group jazz (kayaknya dari kampus) disewa oleh pihak BRI untuk menyemarakkan acara di counter mereka.

01 November 2007

Internship Presentation

Kemarin adalah hari terakhir buat anak-anak magang "bermagang" di kantor. Hari ini mereka menyampaikan presentasi ringan, tentang apa yang mereka kerjakan, kesan dan pesan mereka selama bekerja.









Dua orang tampak serius menyiapkan presentasi, sampai pakai slideshow segala. Salah satunya menyatakan senang sekali kerja di kantor ini, karena selain dapat "tunjangan", suasananya juga nyantai, gak seperti di kampus :))

Yah, mungkin karena kampus mereka lebih mirip SMU, dimana jam kerjanya teratur dan ketat. Padahal dunia kerja lebih ganas, lebih melelahkan dan bikin stress .... :D

Enjoying windy rain



Hujan cukup lebat hari ini, tapi udara dalam ruangan masih cukup hangat. Yohan sengaja nangkrin di jendela lantai 2, dengan harapan dapat menikmati segarnya hujan siang itu, yang cukup berangin. Katanya sejak dulu dia memang paling suka angin pas waktu hujan, menyegarkan ...

Senja di Situ Parigi - Pondok Aren

Kembali nongkrong di Situ Parigi, pas menjelang matahari terbenam, siapa tahu dapat golden hour yang menakjubkan. Air danau tampak berkurang...