27 April 2014

Playing Dove


Di sebuah lahan kosong dekat halte busway Duri Kepa, tampak sekelompok orang sedang bermain burung dara. Kalau istilahku dulu di kampung "ngGabur Dara". Intinya orang akan melepas seekor burung dara, sedangkan orang lain menunggu sambil memegang pasangan burung dara yang dilepas itu. Biasanya burung yang dilepas akan menemukan dan mendatangi pasangannya itu.


Aku sih penasaran, sebenarnya inti atau keasyikan dari permainan ini apa. Yang kutahu, semakin jauh burung dilepas, kalau dia bisa kembali dengan benar, berarti burung itu semakin hebat. Kurang lebih mungkin begitu kali ya.


Tapi heran juga, kok rame juga yang nonton ataupun yang ikutan. Apakah ada lombanya? Atau malah jadi ajang judi? :D
Kalau dipikir bisa juga dijadikan lomba, burung mana yang paling cepat sampai ke tempat pasangannya. Mungkin.

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...