05 March 2015

Menyongsong Senja di Situ Ciledug


Sebuah pusat perbelanjaan megah di samping danau buatan yang cukup besar di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan. Sore ini, meski sempat sedikit salah jalan, aku bisa sampai ke Situ Ciledug (atau Situ Tujuh Muara) dalam waktu sekitar 30 menit bersepeda dari rumah. Sampai tempat ini matahari masih belum tenggelam.


Meskipun bukan akhir pekan ataupun hari libur, tampak beberapa orang sedang memancing di sini. Kalau diperhatikan, hampir di setiap danau atau sungai, pasti ada saja yang nongkrong untuk mancing. Tampaknya banyak juga orang yang punya hobi mancing, kalau dikelola dengan baik, mungkin bisa dimaksimalkan sebagai daya tarik wisata dan juga untuk menambah pendapatan daerah.


Perkampungan kumuh di sebelah timur danau, entah mereka penghuni resmi atau penghuni liar. Tapi bisa dipastikan mereka kurang begitu peduli dengan kelestarian dan kebersihan danau. Aku masih ingat waktu pertama ke sini, salah satu warga dengan santai melempar sekantong sampah ke danau. Sekarang pohon-pohon di tepi danau mulai ditebangi. Entah apakah itu perintah resmi dari pemerintah daerah atau inisiatif warga, tapi agak disayangkan juga karena bagaimanapun juga keberadaan pohon sangat penting.


Suasana senja yang bisa aku abadikan dari tempat ini kurang begitu dramatis karena awan mendung cukup menghalangi sisa-sisa cahaya matahari yang sedang terbenam. Tapi aku tetap bersyukur melihat keindahan alam ini. Cuma agak mengganjal adalah melihat permukaan danau di sisi barat yang begitu dangkal, padahal ini masih musim hujan, dan permukaan tanah bisa terlihat.


Sebuah pohon mati yang tumbang di tepi danau tampaknya sering dimanfaatkan untuk nongkrong sambil memancing. Sisi sebelah timur ini, yang dekat dengan jalan raya belum sempat aku jelajahi waktu pertama kali aku ke sini.


Kata salah satu pemancing yang ada saat itu, kalau mau ambil foto di sini bagusnya pas pagi hari. Hmm... saran yang menarik, tampaknya aku perlu menjadwalkan kembali berkunjung di tempat ini saat pagi hari.

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...