24 January 2020

Kolam Mini di Teras


Biar gak terlalu kosong, aku kepikiran untuk mengisi lahan kosong di depan teras dengan kolam kecil, siapa tahu bisa lebih manis. Sebelumnya tempat itu hanya aku isi dengan kerikil putih, yang lama-lama jadi kotor oleh lumpur. Jadi proyek ini sekalian membersihkan kerikil putih itu sebisanya.


Akhirnya kesampaian juga, setelah 'mencuri' waktu membeli gerabah tanah liat seharga 70 ribu tak jauh dari rumah. Sebelumnya aku harus mengeruk lumpur dan mencuci kerikil-kerikil putih ini, kerjaan yang hampir menyita waktu seharian. Melelahkan, tapi menyenangkan saat melihat hasilnya.


Untuk sementara aku isi ikan kecil-kecil saja, lumayan buat dipandang, meski artinya aku harus mengajar El dan Fe agar tidak mengobok-obok kolam kecil ini. Selain memberi variasi,adanya kolam ini juga memberi kesempatan bagi para kucing untuk minum. Sebenarnya juga sudah ada kolam kecil yang lama, tapi karena airnya biasanya dikit, kucing-kucing agak kesulitan untuk minum.

Proyek selanjutnya, menghias kolam mini ini agar lebih menarik. Pengennya sih ada tanaman, syukur-syukur kalau berbunga, di tengah kolam.



#minipond #kolammini #tinypond #gardening #fish

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...