06 June 2013

Sail to Ayer Island


Pagi-pagi kami sudah menunggu di Dermaga 16 Pantai Marina Ancol untuk berangkat ke Pulau Ayer. Ini adalah pertama kali aku akan naik kapal untuk berlayar agak jauh hehehe...


Istriku sengaja mengatur rencana liburan kali ini ke salah satu pulau di Kepulauan Seribu berkaitan dengan kunjungan mertuaku ke Jakarta untuk berlibur, mumpung hari ini tanggal merah.


Deretan kapal yang entah sekedar parkir atau sudah siap untuk berangkat berlayar. Kemungkinan kami akan naik salah satu kapal itu, karena untuk ke pulau Ayer hanya dari Dermaga 16.


Karena kami datang terlalu awal, ada waktu untuk jalan-jalan sebentar menikmati suasana pagi yang agak mendung di pantai utara Jakarta ini


Tampak beberapa burung pantai sedang beristirahat di bebatuan pinggir pantai. Entah burung apa namanya, tidak terlalu banyak.


Dunia fantasi Ancol terlihat dari Dermaga 23. Waktu lagi di sini banyak pesepeda yang mampir sekedar beristirahat dan menikmati suasana pantai Ancol.


Ternyata kami dapat jatah keberangkatan cukup awal, jam 8 pagi, padahal kata petugas agen perjalanan jadwal kami jam 9.


Andre dan istriku memilih berdiri, karena memang penumpang terlalu banyak, dan ada yang duduk di buritan kapal. Istriku sudah pernah ke Pulau Ayer sebelumnya, dan tahu betul kalau di buritan akan kena cipratan air. Gak masalah berdiri, toh perjalanan cuma sekitar 20-30 menit.


Eh ada bule yang mau liburan juga ke pulau Ayer :) Meskipun perjalanan cuma sebentar, saking ngantuknya aku sempat tidur juga.

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...