06 March 2022

Selamat Jalan, Agnes

Kemarin dapat berita duka dari Yohan kalau istrinya, Agnes, meninggal dunia di rumah sakit, setelah cukup lama menjalani perawatan terkait kanker yang dia derita. Sedih mendengar kabar ini, meski tidak kaget, mengingat beberapa kali aku ketemu dengan mereka, dan kondisi Agnes, meskipun selalu tampak cerita, tapi tampak begitu berjuang dengan penyakitnya. Terakhir aku ketemu saat mengajak anak-anak bermain ke rumahnya.

Misa requiem dilakukan esok harinya di Rumah Duka Kasih Damai, jalan Jombang Raya. Aku datang sendiri ke sana dan misa sedang berlangsung. Beberapa saat aku mengikuti misa dari luar ruangan karena ruangannya sempit, tapi akhirnya sempat juga masuk. Yohan tampak sangat sedih, terdengar dari caranya menyampaikan pesan sebelum peti ditutup.

... ada mas Wawan juga, kakak Yohan yang dulu sering aku temui waktu dia sering datang di kantor di Cikarang. Juga ada Johan, kakaknya Agnes yang juga teman sekelasku di kampus. Tapi aku tidak sempat ngobrol dengan mereka semua, hanya menyampaikan ucapan bela sungkawa.

... kalau ini Ricardo, teman satu tim di kantornya Yohan saat ini.

Seingatku aku hanya memberikan informasi berita duka ini ke Nanda lewat grup alumni kantor, tapi ternyata Nanda memberi informasi ke Dedi dan sepulang dari ibadah gereja dia bergegas datang bareng istrinya, Erna. Meski pakai masker, tapi aku dengan mudah masih bisa mengenalinya. Kami sempat ngobrol-ngobrol sebentar, termasuk terkait kerjaan.

Aku tidak terlalu mengenal dekat dengan Agnes, tapi cukup akrab dengan Yohan, karena lama menjadi kolega di kantor, sama-sama berjuang saat kantor dulu baru mulai, dan juga sama-sama tinggal di kantor. Waktu mereka menikah, aku diminta tolong untuk jadi tukang potret candid, untuk melengkapi hasil foto dari fotografer resminya.

Kami masih sering berhubungan meski sudah beda kantor. Waktu aku mau cari rumah di daerah Bintaro, aku sengaja minta saran ke dia, juga pinjam sepeda untuk melakukan survey beberapa rumah. Waktu kami pindah rumah dekat rumahnya, beberapa kali Yohan dan Agnes datang, terutama saat anak-anak kami lahir. Juga waktu aku kehilangan kerjaan di awal pandemi, Yohan langsung menawarkan bantuan sehingga aku ada kesibukan dan bisa bertahan meski hanya sebulan. Aku yakin, secara tidak langsung Agnes juga berperan.

Selamat jalan, Agnes. Rest in Peace.

 

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...