08 March 2022

Fogging, Usaha Mencegah DBD

Adanya kasus warga yang terkena demam berdarah membuat pengurus kompleks kembali melakukan fogging alias pengasapan. Sejak kemarin fogging sudah dilakukan, mulai dari bekas mushola, kemudian ke arah mushola, dan mendekati rumahku.

Sayangnya, ditengah tindakan, mesin macet. Dicoba diperbaiki bentar, bisa lagi. Tapi kemudian berulang terus, gak lama macet lagi.


Akibatnya pak Giri sebagai penanggung jawab merasa kecewa dengan penyedia jasa itu, dan meminta untuk menghentikan pengasapan sampai mesinnya diperbaiki total. Iya, daripada berisik melulu tapi gak ada hasilnya.

Semula aku pikir akan ganti penyedia jasa. Tapi ternyata hari ini dilakukan pengasapan lagi oleh penyedia jasa yang sama, dan tentu dengan mesin yang sudah diperbaiki. Pokoknya hari ini cukup lancar, tidak ada kendala seperti kemarin, sampai mencakup seluruh kompleks.

El dan Fe semangat melihat kegiatan pengasapan itu, termasuk bermain dengan asapnya. ... "seperti di konser", katanya hehehe. Yang penting jangan lama-lama di dekat asap, berbahaya.


 

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...