I just try to capture an ordinary life --- moments, things, places, peoples, etc. --- with a simple skill
I believe that we can find many interesting things in life, even in a very simple thing.
06 March 2013
Cathedral of the Good Shepherd, Singapore
Saat sekilas melihat bangunan gereja ini, tampak seperti hanya sebuah gereja tua peninggalan jaman kolonial. Makanya aku sempat ragu waktu melihat papan nama yang menyebutkan bahwa ini adalah Katedral. Setahuku, katedral biasanya merupakan gedung gereja (katolik) termegah di sebuah kota.
Sementara gedung ini, meskipun tetap terlihat megah dan luas, tapi bagian luarnya tampak seperti kurang terawat. Mungkin karena masih dalam tahap renovasi. Cat luarnya tampak tidak cerah. Sekalipun bangunan tua, tapi kalau penting dan sering digunakan biasanya akan terawat catnya.
http://en.wikipedia.org/wiki/Cathedral_of_the_Good_Shepherd
Ternyata katedral ini adalah gedung gereja katolik tertua di Singapura, mulai dibangun tahun 1832.
Di seberang jalan juga ada bangunan mirip gereja, dengan gaya bangunan yang mirip juga. Tapi aku kurang yakin apakah itu gedung gereja atau tidak. Di tembok luar gedung itu cuma tertulis Chijmes, yang lebih mirip tempat belanja dibanding lingkungan gereja.
Bonus: lagi ada yang foto pre-wedding di Chijmes. Orang Indonesia kah?
Location:
Museum, Singapore
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Bintaro View From Gramedia Building
Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...
-
Patung khas suku Asmat (kalau gak salah) terlihat berdiri kokoh dari gerbang keberangkatan terminal 2D bandara Soekarno Hatta Cengkaren...
-
Sebuah gedung gereja megah terlihat dari Jalan Tanjung Duren Barat, merupakan gedung gereja HKBP Tomang Barat di Jalan Mangga Jakarta ...
-
Pagi ini perlu menjadi saksi dalam sidang perceraian kakakku di daerah Cibinong, dan biar hemat aku putuskan naik kereta api. Sebenarnya ...
No comments:
Post a Comment