24 November 2008

Ceiba pentandra



Pohon Kapuk Randu/Kapas Jawa ini aku potret di samping sebuah rumah sakit di kota Serang, Banten. Melihat kapuk randu membuat aku teringat masa kecil. Setidaknya, jaman dulu kapas dari kapuk randu ini masih lazim digunakan untuk mengisi kasur serta bantal-guling. Meski tidak selembut kapas biasa, namun sebagai kasur sudah cukup empuk, meski semakin lama akan semakin mengeras. Sekarang orang lebih banyak menggunakan kasur dari busa.



Selain itu, batang kapuk randu cukup lunak dan waktu kecil aku sering membuat mainan sendiri dari batang kapuk randu. Aku mengukir ranting-ranting pohon ini menjadi miniatur mobil, kapal bahkan tank, ya tentu saja bentuknya sederhana. Menyenangkan rasanya mengingat waktu itu bisa membuat mainan sendiri, cukup menggunakan pisau atau cutter kecil.

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...