17 April 2018

Sekelumit Cerita Robot Ben 10


Aku ga pernah nonton film Ben 10, jadi gak gitu paham dengan tokoh maupun ceritanya. Makanya waktu Omnya El membeli robot figur dari film kartun ini, aku gak gitu paham karakternya. Yang jelas mainan ini harganya lumayan, di atas 100 ribu.

El masih belum terbiasa bermain dengan robot-robotab atau sosok action figure. Nah, respon dia waktu pertama melihat mainan ini adalah takut. Apalagi saat mendengar suara yang bisa dikeluarkannya - suara khas robot. El langsung menjauh dan minta robot itu "dibuang".

Makanya untuk beberapa waktu kami memanfaatkan robot ini, terutama Four Arms yang lebih dulu dibeli, untuk menjaga telur ayam yang disimpan di kulkas. Ya, El sering sekali mengambil telur ayam di kulkas untuk jadi mainan. Seringkali telur ayam itu berakhir dengan pecah dan terbuang percuma. Lumayan, adanya si Four Arms yang menjaga telur ini membuat El enggan bermain dengan telur.


Sesekali aku meletakkan robot-robot ini untuk "menjaga" laptop dari ulah usil El. Sempat berhasil, tapi gak lama. Soalnya makin lama El makin paham dan gak lagi takut dengan monster mainan ini. Sekarang dia sudah santai saja bermain dengan para monster Ben 10 yang ada.




No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...