17 September 2008

Cemetery



Kuburan selalu membawa nuansa angker. Pernah membayangkan tinggal persis di samping areal pemakaman umum? Kebetulan rumah budhe di Jogja persis di samping pemakaman, dan selama beberapa tahun aku pernah tinggal di sana, rasanya biasa aja.

Mungkin karena terletak di kawasan padat penduduk dan cukup rapi, sehingga suasana angker tidak terlalu terasa. Hanya saja waktu aku terakhir mampir ke sana, keadaan cukup berubah. Banyak bangunan penutup makam (yang bentuknya mirip rumah kecil ... aku lupa namanya) yang sudah rubuh akibat gempa, dan tidak dibangun lagi.

Tinggal di dekat kuburan mungkin bisa membuat kita selalu tersadar akan akhir hidup kita, jadi gak sembarangan dalam menjalani hidup ... hehehe :)

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...