07 October 2021

Makan Siang di SHSD Ciputat

Meski restoran ini tidak jauh dari rumah dan sudah lama beroperasi, tapi baru hari ini aku mencoba. Soalnya selama ini agak terintimidasi dengan megahnya bangunan, jadi kuatir kalau harganya gak terjangkau hehehe. Hari ini bingung mau makan apa karena menu catering kurang menarik, jadi ajak anak-anak makan ke sini, restauran Sambal Hejo Sambal Dakdak (SHSD), tak jauh dari Simpang Kompas Pondok Ranji. Kami datang di luar jam makan, jadi lumayan sepi, padahal biasanya lapangan parkir yang luas ini penuh dengan mobil.

Anak-anak senang di sini, bukan karena makannya tapi karena bisa bermain. Ada ayunan, tempatnya cukup lega, dan ada kolam ikan juga.

Interiornya bernuansa tradisional khas sunda, dengan banyak dekorasi untuk menggambarkan suasana desa dan barang-barang jaman dulu.

Karena baru pertama, agak bingung milih menu yang kebanyakan khas Sunda, gak masalah sih buatku, toh gak terlalu beda dengan masakan Jawa dan aku juga dah lama tinggal di Jawa Barat. Aku pesan nasi liwet (yang pastinya beda dengan bayanganku soal nasi liwet waktu kecil), sup  iga, ayam goreng, sayur asem dan sambel. Semuanya enak, terutama nasi liwet dan ayam gorengnya. El cuma makan nasi dan ayam, sedang Fe minum doang. Sayangnya, ukuran ayam gorengnya super kecil. Sejauh ini, hanya nasi liwet dan ayam goreng yang berkesan.

Anak-anak sempat enggan pulang karena masih senang bermain di sini, meski sekedar melihat ikan dan main ayunan. Okelah, meski harga masakan sekelas harga di mall, tapi masih tidak terlalu menakutkan lah, jadi bisa dipertimbangkan untuk mampir ke sini lagi.

 

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...