Pagi ini, karena masih hari Minggu, jadi aku ingin menikmati suasana pagi sendirian, sambil iseng-iseng menyusuri jalan di Denpasar.
Tampak seorang ibu sedang memberikan sesaji di sebuah jembatan. Ritual sesaji di pagi hari adalah pemandangan yang tidak asing di Bali, makanya gak perlu heran kalau di jalan, depan rumah/kantor, atau di sudut-sudut halaman selalu tampak sesaji (bunga dan menyan) yang masih segar.
Tiga orang bapak sedang bercengkrama, mungkin sambil minum kopi, di depan sebuah hotel. Mungkin mereka pekerja hotel itu, atau penduduk sekitar hotel yang turut mengais rejeki dari bidang pariwisata.
Di depan kompleks Kodam Udayana, cukup banyak burung yang cukup beragam. Selain burung gereja, ada burung lain yang aku gak kenal namanya, salah satunya yang berkepala putih, cukup cantik.
Sambil nunggu teman yang mau njemput buat sarapan, aku ganjal perut dengan kacang rebus yang dijual bapak ini di pinggir jalan.
I just try to capture an ordinary life --- moments, things, places, peoples, etc. --- with a simple skill
I believe that we can find many interesting things in life, even in a very simple thing.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Bintaro View From Gramedia Building
Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...
-
Patung khas suku Asmat (kalau gak salah) terlihat berdiri kokoh dari gerbang keberangkatan terminal 2D bandara Soekarno Hatta Cengkaren...
-
Sebuah gedung gereja megah terlihat dari Jalan Tanjung Duren Barat, merupakan gedung gereja HKBP Tomang Barat di Jalan Mangga Jakarta ...
-
Pagi ini perlu menjadi saksi dalam sidang perceraian kakakku di daerah Cibinong, dan biar hemat aku putuskan naik kereta api. Sebenarnya ...
No comments:
Post a Comment