I just try to capture an ordinary life --- moments, things, places, peoples, etc. --- with a simple skill
I believe that we can find many interesting things in life, even in a very simple thing.
27 November 2014
Dicium Mobil Tetangga
Malam-malam aku kaget waktu hendak mengunci pintu, kok tumben tetangga parkir mobil sangat sedikit di depan teras rumah. Biasanya memang banyak mobil yang parkir di depan rumahnya, tapi gak pernah sampai melewati batas, karena kami butuh ruang buat lalu lalang motor. Waktu aku amati lebih dekat, eh, kok mobilnya nempel? Terus aku cek lagi, di belakang tidak ada mobil lain. Wah, ada yang gak beres ini.
Jalanan depan rumah memang miring, sekitar 10-15 derajat. Jadi kurasa mobilnya jalan sendiri meskipun sudah direm tangan. Ini pernah terjadi juga dengan mobil adik iparku, untung waktu itu dia masih ada di belakang kemudi, meskipun sudah sempat membuka pintu.
Aku dan adikku coba mengetuk pintu tetangga, tapi beberapa kali tidak ada respon. Kebetulan adikku habis pergi dengan motor, dan kesulitan untuk memasukkan motor. Terpaksa dia mengambil jalan di celah yang ada, dan ini justru mengundang perhatian tetanggaku, yang segera keluar. Dia terkejut juga melihat posisi mobilnya yang "merosot" itu. Untunglah tidak ada lecet atau penyok di mobil.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Bintaro View From Gramedia Building
Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...
-
Patung khas suku Asmat (kalau gak salah) terlihat berdiri kokoh dari gerbang keberangkatan terminal 2D bandara Soekarno Hatta Cengkaren...
-
Sebuah gedung gereja megah terlihat dari Jalan Tanjung Duren Barat, merupakan gedung gereja HKBP Tomang Barat di Jalan Mangga Jakarta ...
-
Pagi ini perlu menjadi saksi dalam sidang perceraian kakakku di daerah Cibinong, dan biar hemat aku putuskan naik kereta api. Sebenarnya ...
No comments:
Post a Comment