27 July 2015

Taman Kecil Kami


Kali ini cuma pengen posting foto bunga dan tanaman yang ada di taman depan rumah. Taman ini kecil dan tidak tertata rapi. Aku belum punya rencana matang bagaimana mengatur taman kecil di teras ini.


Bunga adenium ini peninggalan dari pemilik rumah sebelumnya dan terbengkalai, tapi aku sengaja menyimpannya. Ada beberapa, tapi tinggal dua pohon ini yang tampak bangus, dan di musim kemarau ini mereka berbunga cukup banyak. Indah!


Tertarik dengan cerita kalau aroma Lavender bisa mengusir nyamuk, aku beli beberapa bunga lavender, soalnya nyamuk-nyamuk di rumah, termasuk di teras, sangat banyak. Sejauh ini sih belum tampak manfaatnya, bunganya juga belum banyak. Ada yang bilang, merawat bunga lavender agak susah karena bunga ini cocoknya di cuaca dingin. Kalau ternyata bunga ini bisa tumbuh bagus, mungkin aku akan memperbanyaknya.


Kalau ini bunga celosia (bunga boroco) yang aku temukan di tahan kosong dekat Graha Bintaro. Aku "colong" saja beberapa dan yang satu ini tumbuh luar biasa. Ini yang paling subur, mekar ke segala arah dan berbunga cukup banyak. Karena sangat besar, jadinya kurang begitu cocok dengan taman kecil yang aku punya, karena dia melebar kemana-mana dan memenuhi tempat. Tapi saat ini, selain hanya tanaman ini yang berbunga cukup banyak.


Ternyata ada laba-laba yang berhasil membangun rumah di sela-sela tanaman. Mungkin karena dalam dua minggu terakhir ini tidak ada kucing yang berkeliaran bebas di taman, jadi aktivitasnya tidak terganggu. Kalau ada kucing pasti dia sudah dihajar habis-habisan. Laba-laba ini masih kecil, panjang tubuhnya mungkin baru sekitar 1 cm. Agak susah mengambil foto laba-laba ini dengan kamera smartphone, meskipun akhirnya berhasil juga dari sudut tertentu.


Tanaman pucuk merah ini sudah mulai bertunas banyak dengan daun-daun muda yang berwarna kemerahan. Sepertinya tanaman ini harus dirawat dengan telaten, terutama disiram. Tanaman serupa milik tetangga tampak kering dan rontok daunnya waktu ditinggal mudik selama seminggu, karena tidak ada yang menyiraminya.


Terakhir, ini bunga kupu-kupu, barusan nyari infonya di internet. Namanya oxalis triangularis atau Purple Shamrock. Sejak awal membeli kami biarkan dia tergantung. Baik bunga maupun daunnya menjulur ke arah selatan, mencari cahaya matahari.

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...