03 April 2015

Sentul International Convention Center


Sejak tinggal di Cikarang hampir 10 tahun lalu, aku sudah sering mendengar tentang kawasan Sentul, tapi baru kali ini  sempat mampir. Rupanya lokasinya lebih dekat ke Bogor daripada ke Jakarta, padahal awalnya aku pikir tempatnya gak jauh dari Cibubur hehehe...

Tahun ini ibadah perayaan Jumat Agung (Kenaikan Isa Almasih) dilakukan terpusat di SICC, dan mumpung ada kendaraan, kami ikut bergabung. Perlu waktu hampir 2 jam dari rumah sampai ke tempat ini, bukan karena jalanan sedikit tersendat karena cukup padat, tapi lebih karena beberapa kali nyasar. Adik iparku yang jadi supir sangat tidak paham jalan dan mengandalkan petunjukku, sementara aku sendiri juga belum tahu pasti jalan ke sana. Mengandalkan GPS dari handphone ternyata juga menyesatkan.


Sempat kami  hampir keluar dari tol Cibinong, tapi aku sarankan untuk terus saja dan memilih untuk keluar dari gerbang tol Sentul. Nah, petunjuk GPS ternyata mengarahkan kami ke kawasan industri Sentul, bukan Sentul City. Akhirnya kami balik arah, melewati jalanan yang menuju ke Jungle Land. Sampai  juga, meskipun harus menempuh jalanan yang sangat jelek, lebih mirip sungai kering :)

Seharusnya kami keluar tol dari gerbang Sentul Selatan, itu tinggal belok dikit sudah sampai SICC. Istriku sendiri bilang kalau dia sudah beberapa kali melihat gedung ini dari jalan tol, tapi dia gak paham jalan. Aku sendiri lupa kalau pernah melihatnya, andai pernah, pasti aku bakal lebih paham jalan ke tempat ini. Ya, jadi buat pengalaman.


Meskipun kami tidak terlalu terlambat, hanya telat kurang dari 15 menit, tapi ruangan sudah sangat penuh. Jadinya kami dapat tempat duduk di pinggir dan paling atas. Ada untungnya juga, bisa melihat ruangan secara keseluruhan. Katanya gedung pertemuan ini bisa menampung sekitar 11 ribu orang. Sempat dipakai untuk konser Justin Bieber dan Katy Perry. Pernah hampir jadi lokasi penyelenggaraan ajang ratu kecantikan sedunia, tapi batal karena ada protes dari ulama agama tertentu.


... keramaian seusai ibadah....


... mejeng dulu sebelum pulang ...


Di samping gedung pertemua ada bangunan yang cukup tinggi, SICC Tower. Baik menara maupun gedung pertemuannya bisa terlihat dengan jelas dari tol Jagorawi.


... beberapa anggota panitia sedang beristirahat dan makan siang di samping gedung. Sekitar gedung memiliki taman yang asri, dan didukung dengan udara Bogor yang masih bersih dan sejuk, tempat ini cukup nyaman juga untuk istirahat.


Areal parkir di samping gedung lumayan luas, dan penuh dengan beberapa tenda yang menjual makanan serta oleh-oleh khas Bogor.

No comments:

Bintaro View From Gramedia Building

Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...