I just try to capture an ordinary life --- moments, things, places, peoples, etc. --- with a simple skill
I believe that we can find many interesting things in life, even in a very simple thing.
12 May 2012
Steril Yuk - A Cat Lover Group
Sebuah kelompok pecinta kucing membuat group "Steril.Yuk" di facebook, sebagai wujud kepedulian mereka terhadap kucing-kucing liar. Salah satu kegiatan yang mereka lakukan adalah memberikan bakti sosial berupa sterilisasi kucing, jantan dan betina, dengan harga murah. Sasarannya justru adalah kucing-kucing kampung, termasuk kucing-kucing liar.
Sebagai perbandingan, di klinik hewan, biaya sterilisasi kucing jantan bisa mencapai 500 ribu, sedang kucing betina bisa hingga 700 ribu. Group ini cuma mematok harga 100 ribu untuk sterilisasi kucing jantan, dan 150 ribu untuk kucing betina.
Seorang petugas medis sedang menggunting bulu perut kucing betina yang akan di steril. Kelihatanya kelompok ini menggandeng tenaga-tenaga medis yang bersedia bekerja secara sukarela tanpa bayaran mahal, murni untuk bakti sosial. Waktu aku datang, baru ada satu orang tenaga medis. Aku sengaja bawa dua ekor kucing jantan punya tetangga.
Sementara gadis berkamera yang berdiri di sampingnya sengaja datang untuk mengabadikan momen-momen kegiatan ini.
Ini adalah alat khusus yang sengaja disediakan bagi kucing untuk mengasah kuku-kuku mereka. Kebetulan acara ini diadakan di daerah Meruya, di mana rumah yang dipakai sengaja digunakan untuk menampung kucing-kucing liar. Di dalam rumah ini ada belasan kucing kampung, sebagian diantaranya menderita cacat fisik, dan ada juga 2 ekor anjing yang cukup akrab bergaul dengan para kucing di sana.
Ibu yang duduk adalah salah satu anggota aktif dari kelompok Steril Yuk ini. Dia tinggal di Pondok Gede, dan kadang acara bakti sosial ini diadakan juga di daerah sana. Dia bercerita betapa seringnya dia bertengkar dengan orang-orang yang bersikap semena-mena terhadap kucing liar, bahkan pernah hampir berkelahi dengan petugas keamanan hanya gara-gara kucing liar.
Sementara ibu yang berkerudung di sampingnya adalah pecinta kucing juga yang "hobi" mengoleksi kucing liar yang dibuang tetangga-tetangganya. Di rumahnya sendiri ada belasan kucing liar, dan dia selalu berusaha untuk mensteril kucing-kucingnya agar tidak berkembang biak terlalu banyak.
Para pecinta kucing ini, termasuk istriku, merasa prihatin dengan kucing-kucing liar yang tidak terurus. Jelas tidak mungkin menampung semua kucing liar itu, tapi mereka juga tidak rela jika kucing itu dibuang dan ditelantarkan begitu saja, apalagi kucing-kucing kecil. Aku sendiri sering melihat beberapa bayi kucing mati di jalanan karena tidak ada induk yang merawatnya. Dengan disterilisasi, diharapkan kucing-kucing liar tidak berkembang biak terlalu banyak, yang ujung-ujungnya tidak terurus juga bahkan cenderung disia-siakan oleh masyarakat. Bahkan pemerintah pun, jika melakukan razia terhadap kucing liar, biasanya tidak merawat kucing-kucing itu dengan baik.
Selain itu, dengan disteril, kucing-kucing bisa lebih sehat dan tidak terlalu liar. Tentu saja jika ada yang merawat, minimal memberi makan secara teratur.
Info lebih lengkap, lihat di http://www.facebook.com/steril.yuk
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Bintaro View From Gramedia Building
Akhir tahun gak ada acara apa-apa, jadi iseng saja pergi ke Gramedia buat lihat-lihat buku, mumpung pandemi sudah berlalu. Ini pemandangan k...
-
Patung khas suku Asmat (kalau gak salah) terlihat berdiri kokoh dari gerbang keberangkatan terminal 2D bandara Soekarno Hatta Cengkaren...
-
Sebuah gedung gereja megah terlihat dari Jalan Tanjung Duren Barat, merupakan gedung gereja HKBP Tomang Barat di Jalan Mangga Jakarta ...
-
Pagi ini perlu menjadi saksi dalam sidang perceraian kakakku di daerah Cibinong, dan biar hemat aku putuskan naik kereta api. Sebenarnya ...
8 comments:
Ni alamatnya dimana? steril kucing di kediri bisa ga?
Ni alamatnya dimana? steril kucing di kediri bisa ga?
Mbak Sinta,
Coba aja gabung dulu ke facebook fan page Steril Yuk. Selama ini memang masih di Jakarta saja (Meruya dan Pondok Gede).
Mbak Sinta,
Coba aja gabung dulu ke facebook fan page Steril Yuk. Selama ini memang masih di Jakarta saja (Meruya dan Pondok Gede).
Aku mw ikutann aku pnya brnak truss ,, hadeh , kasiaann soalna klo mw dibuang
ada twitter nya gak???? mau ikutan dooooong T_T aku pecinta kucing terlantar nih :D
ada twitter nya gak???? mau ikutan dooooong T_T aku pecinta kucing terlantar nih :D
@dakocin,
Gabung di Facebook aja. Sepertinya gak ada akun twitter.
Post a Comment